Baca Alkitab Kejadian 28

 Ishak meminta Yakub untuk tidak mengambil isteri dari

perempuan Kanaan. Ishak menyuruh Yakub untuk pergi ke Padan-Aram, rumah nya Betuel, ayahnya Ribka dan mencari istri dari anaknya Laban, saudara Ribka.

Esau mendengar juga dan pergi ke Ismael, meminang Mahalat yang merupakan anak Ismael bin Abraham.

Mimpi Yakub di Betel

Kemudian Yakub beristirahat di suatu tempat di malam hari. Yakub bermimpi di tempat dia tidur, ada tangga yang ujungnya ke langit dan malaikat-malaikat naik turun tangga dan Tuhan bernubuat kepada Yakub bahwa keturunannya akan memenuhi tempat itu. 

Paginya, Yakub mengambil batu yang menjadi alas tidurnya untuk dijadikan tugu dan menuang minyak di atasnya dan menamai tempat itu Betel, dahulu namanya Lus. Yakub akan selalu mempersembahkan sepersepuluh dari rezekinya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini